Kunjungan Wisman Ke Sulut Turun 42,04 Persen

id wisman

Kunjungan Wisman Ke Sulut Turun 42,04 Persen

Ilustrasi (FOTO ANTARA/Irsan Mulyadi)

Manado, (antarasulteng.com) - Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Faizal Anwar mengatakan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Sulut mengalami penurunan sekitar 42,04 persen pada November 2014.

"Kunjungan Wisman ke Sulut pada November 2014 hanya 943 orang yakni turun 42,04 persen jika dibandingkan posisi yang sama tahun 2013 sebanyak 1.627 orang," kata Faizal di Manado, Senin.

Faizal mengatakan jika dibandingkan dengan tahun 2012 juga mengalami penurunan sebesar 30,87 persen dari 1.364 orang menjadi 943 orang di November 2014.

Menurut dia, wisman berkunjung ke Sulut melalui pintu masuk atau point of entry Bandara Sam Ratulangi Manado.

Wisman berkunjung ke Sulut itu terdapat 157 wisman asal Jerman, disusul Amerika Serikat sebanyak 93 orang, Inggris 66 orang, Perancis 59 orang dan dari Jepang 48 orang serta dari Filipina 44 orang.

Kemudian dari Malaysia sebanyak 36 orang, Tiongkok 25 orang, Hongkong 29 orang, Australia 39 orang, Korea Selatan lima orang, Taiwan dua orang, India tiga orang, Thailand sebanyak dua orang dan negara lainnya 205 orang.(skd)