Sulteng Akan Percepat Pembangunan Rel Kereta Api

id rel, kereta, api

Sulteng Akan Percepat Pembangunan Rel Kereta Api

Ilustrasi--Jalur real kereta api (antaranews)

Saat ini kami sedang menyiapkan rencana induknya. Setelah studi kelayakan 216, kami mengharapkan `action` konstruksinya sudah bisa dimulai tahun 2018-2019
Palu,  (antarasulteng.com) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah akan mempercepat pembangunan rel kereta api apabila studi kelayakan selesai dilaksanakan Kementerian Perhubungan pada tahun depan.

Mulai tahun depan, studi kelayakan akan dilaksanakan Kementerian Perhubungan, kata Kepala Dinas Perhubungan, Hindro Surahmat di Palu, Kamis.

Hindro menjelaskan pihaknya akan berusaha mempercepat pembangunan rel kereta setelah pelaksanaan studi kelayakan sebab mulai dari studi hingga pembangunan rel anggarannya dari APBN melului Ditjen Perkeretaapian.

Menurut dia, jalur kereta Trans-Sulawesi Palu-Parigi masuk dalam skala prioritas, karena jalur transit dua kota besar yakni Makassar dan Bitung.

"Saat ini kami sedang menyiapkan rencana induknya. Setelah studi kelayakan 216, kami mengharapkan `action` konstruksinya sudah bisa dimulai tahun 2018-2019," ungkapnya.

Setelah pelaksanaan studi kelayakan, pada tahun 2017 pihaknya akan menyiapkan jalur lintasan, melaksanakan studi analisis mengenai dampak lingkungan (amdal dan pembebasan lahan.

"Kebutuhan anggaran untuk pembebasan lahan disiapkan oleh Kementerian Perhubungan. Kalau itu cepat selesai kami berharap paling cepat 2018 pekerjaan sudah dimulai," ungkapnya.

Segmen jalur kereta api sendiri, direncanakan mulai dari Topoyo Sulawesi Barat, masuk ke Donggala kemudian Palu (Pantoloan). Selanjutnya Palu ke Parigi.

"Di Parigi akan terbagi dua arah, sebelah kanan menuju Poso selanjutnya ke Morowali dan Masamba. Sebelah kiri menuju Moutong kemudian Gorontalo dan tembus ke Bitung," kata Hindro.