Paralayang - Atlet Sulteng Kosentrasi Pon XIX Jabar

id paralayang

Paralayang - Atlet Sulteng Kosentrasi Pon XIX Jabar

Ilustrasi (Istimewa)

Palu,  (antarasulteng.com) - Para atlet paralayang Sulawesi Tengah saat ini lebih konsentrasi untuk berlaga di PON XIX yang akan berlangsung di Jawa Barat bulan depan.

"Ada enam dari puluhan atlet paralayang Sulteng yang dipastikan mengikuti PON di Jabar," kata Sekretaris Pengda FASI Sulteng, Asgaf Umar di Palu, Senin.

Ia mengatakan para atlet yang dipersiapkan ke PON itu, semuanya sudah ikut tanding di Pra kejuaraan Dunia dan Kejurnas Paralayang yang baru saja berakhir pada 20 Agustus 2016 di Kabupaten Sigi.

Di kejuaraan tersebut, tidak satu pun atlet Sulteng yang mampu mengukir prestasi.

Karena memang selain yang ikut adalah para atlet terbaik dari sejumlah negara dan juga nasional, atlet Sulteng tidak ditargetkan untuk mengukir prestasi.

Ajang ini hanya untuk menambah pengalaman dan juga mengukur kemampuan atlet Sulteng sebelum berlaga di PON XIX Jabar.

Atlet Sulteng di PON ditargetkan bisa meraih medali pada nomor akurasi dan ketepatan mendarat.

Nomor ini yang menjadi andalan atlet Sulteng di PON nanti.

Karena itu, kata Asgaf, waktu persiapan yang tinggal beberapa hari lagi ini,akan digunakan para atlet Sulteng untuk berlatih keras.

Tempat latihan atlet Sulteng di lokasi paralayang Desa Wayu, Kecamatan Marawola Barat, Kabupaten Sigi.

Lokasi itu juga baru saja menjadi tempat take Off para atlet mancanegara dan nasional di Prakejuaraan Dunia dn Kejurnas Paralayang yang berlangsung 13-20 Agustus 2016 dan atlet asal Korea Selatan, Moonseob Lim tampil sebagai juara prakejuaraan dunia paragliding.

Juara dua dari Jepang, Hirokawa dan ketiga dari India , Ajay Kumar.