Pemprov Sulteng Jamin Ketersediaan Sembako Idul Adha

id sembako

Pemprov Sulteng Jamin Ketersediaan Sembako Idul Adha

Aktivitas penjualan bahan pokok di pasar (antaranews)

Palu,  (antarasulteng.com) - Pemprov Sulawesi Tengah menjamin ketersediaan sembako untuk memenuhi kebutuhan masyarakat pada hari raya Idul Adha 1437 Hijriah di daerah itu tercukupi.

"Kita tidak perlu khawatir soal sembako dan kebutuhan lainnya karena stok yang ada saat ini sangat memadai," kata Kepala Seksi Usaha dan sarana Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sulteng,Rudi Zulkarnain di Palu, Senin.

Hanya saja,katanya, ada beberapa jenis bahan pokok termasuk beras, gula pasir dan bawang merah serta bawang putih mengalami kenaikan tajam.

Sementara bahan pokok lainnya, harga cukup stabil dan terkendali.

Stok beras dikuasai pedagang di seluruh kabupaten dan kota di Sulteng cukup aman. Begitu pula yang lain.

Bahkan, kata dia, Bulog Sulteng masih menguasai stok beras di gudang sekitar 15.000 ton, cukup untuk memenuhi kebutuhan penyaluran hingga beberap bulan mendatang.

Pemprov Sulteng terus memantau perkebangan stok maupun harga dan jika terjadi gejolak yang melewati batas toleransi langsung melakukan koordinasi dengan distributor maupun Bulog untuk mengadakan intervensi pasar.

"Kalau harga menaik dan stok kurang, kita akan gelar operasi pasar,"kata Rudi.

Harga beras di pasaran Kota Palu saat ini untuk kualitas medium sekitar Rp8.500-Rp9.000/kg dan beras premium sekitar Rp11.000/kg.

Gula pasir dijual di tingkat pengecer Rp16.000/kg, daging sapi Rp100.000/kg, bawang merah Rp45.000/kg dan bawang putih Rp40.000/kg.

Dia juga menambahkan Bulog Sulteng dalam beberapa hari ini menjual beras, bawang putih dan gula pasir melalui rumah pangan.

Harga gula pasir dijual di rumah pangan Bulog Rp13.000/kg dan bawang putih Rp35.000/kg.