BI latih ratusan wartawan daerah

id BI

BI latih ratusan wartawan daerah

Para wartawan daerah bersama petinggi Bank Indonesia di Jakarta. (Antarasulteng.com/Fauzi)

Jakarta (Antarasulteng.com) – Bank Indonesia mengumpulkan ratusan wartawan dari sejumlah daerah di Indonesia untuk dilatih secara khusus dalam hal liputan ekonomi, khususnya perbankan, dimana BI Perwakilan Sulawesi Tengah mengirim delapan orang wartawan ekonomi setempat.

Pelatihan tersbeut digelar di Jakarta dalam iven yang disebut 'Temu Wartawan Daerah' di Jakarta, 2-4 Oktober 2016.

Wartawan dari Sulteng mewakili LKBN Antara, RRI Palu, Harian Radar Sulteng, Mercusuar, Metro Sulawesi, Nuansa Pos dan Media Alkhairaat.

Kepala Divisi Media Bank Indonesia Andi Wiyana mengatakan di Jakarta, kegiatan tersebut memberikan manfaat bagi jurnalis yang bekerja di daerah, untuk saling mengenal dan berbagi pengalaman.

Deputi Gubernur Senior BI Mirza Adityaswara mengatakan kebijakan BI sebagai bank sentral bukan sesuatu yang mudah dipahami. Karena itu pelatihan ini diharapkan mampu mengedukasi dan meningkatkan kapasitas wartawan ekonomi di daerah tentang Bl.

Mirza menjelaskan BI memiliki tiga pilar dalam menjalankan tugas dan fungsinya yaitu kebijakan mengawal kestabilan bidang ekonomi moneter, menjaga kestabilan kelancaran pembayaran dan menjaga kestabilan makroprudensial.

"BI membutuhkan komunikasi yang baik dengan semua pihak, khususnya pada para awak media massa yang bertugas memberikan informasi kepada masyarakat secara efektif," katanya.

Sementara Deputi BI Perwakilan Sulteng Masril berharap utusan KPw BI Sulteng dapat menyerap semua informasi dan materi yang diberikan dalam kegiatan tersebut sehingga kebijakan-kebijakan terbaru yang dikeluarkan bank Indonesia lebih mudah dipahami oleh seluruh lapisan masyarakat dengan bentuk penyajian berita yang baik.