Nasdem Target Jadi Partai Pemenang Pemilu 2019

id nasdem

Nasdem Target Jadi Partai Pemenang Pemilu 2019

Ahmad Ali (fraksinasdem.org)

Palu,  (antarasulteng.com) - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Provinsi Sulawesi Tengah menargetkan partai tersebut menjadi pemenang pada pemilihan umum 2019.

Ketua DPW Partai Nasdem Sulteng Ahmad M Ali menyatakan di Palu, Senin, Nasdem sebagai partai politik tentu memiliki harapan dan keiinginan serta cita-cita yang dibangun untuk menjadi pemenang dalam pertarungan di kancah politik 2019.

"Partai Nasdem menargetkan menjadi partai pemenang pada pemilihan umum 2019 mendatang. Kemenangan Partai Nasdem merupakan kemenangan rakyat, bukan kemenangan individu atau kemenangan kelompok," ungkap Haji Matu, panggilan akrab Ahmad M Ali.

Anggota Komisi III bidang Hukum dan Perundang-undangan DPR-RI itu menyebutkan bahwa untuk meraih kemenangan tersebut, Nasdem Sulteng masih membutuhkan tokoh-tokoh yang memiliki integritas dan kapasitas, olehnya Nasdem membuka pintu selebar-lebarnya kepada politisi yang ingin bergabung.

"Nasdem masih membutuhkan banyak tokoh-tokoh politik yang memiliki integritas di masyarakat serta berkapasitas untuk bergabung bersama kami, dalam rangka berjuang bersama-sama pada Pemilu 2019 mendatang," ujarnya.

DPW Nasdem Sulawesi Tengah akan melatih 10.000 saksi yang bertugas mengawal perolehan suara di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) pilkada serentak 2017 yang digelar di beberapa kabupaten di provinsi tersebut, serta persiapan Pemilu 2019.

Nasdem akan merekrut masyarakat dari berbagai kalangan untuk dilatih menjadi saksi di setiap TPS pada pilkada langsung.

"Kami akan merekrut masyarakat untuk menjadi saksi Partai Nasdem di semua TPS di Provinsi Sulawesi Tengah dengan target pada tahapan pertama sebanyak 10.000 saksi, untuk bekerja mengawal perolehan suara partai," ungkapnya.

Menurut Haji Matu, perekrutan terhadap saksi dengan target 10.000 orang akan dimulai pada Maret 2017 di 13 kabupaten dan satu kota usai pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Daerah Partai Nasdem di tingkat kabupaten/kota.