Ratusan Hektare Lahan Pertanian Rusak Akibat Banjir

id donggala

Ratusan Hektare Lahan Pertanian Rusak Akibat Banjir

Banjir melanda permukiman warga di Kecamatan Sojol dan Dampelas Kabupaten Donggala, Sabtu (3/6). (Ist)

Donggala, Sulawesi Tengah,  (Antarasulteng.com) - Ratusan hektare lahan pertanian di Kecamatan Sojol dan Dampelas, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, rusak akibat terendam banjir, Sabtu (3/6).

"Akibat banjir, banyak sarana dan prasarana yang dibangun pemerintah rusak, termasuk lahan pertanian milik warga," kata Bupati Donggala Kasman Lassa ketika menjawab pertanyaan Antara di Palu, Minggu, mengenai upaya pemerintah menanggulangi korban banjir.

Bupati Kasman Lassa mengatakan bahwa pihaknya saat ini melakukan identifikasi luasan lahan pertanian yang mengalami kerusakan.

Namun, dia tidak menguraikan tanaman apa saja yang berada di lahan pertanian.

Bupati hanya menyebut bahwa hujan dengan intensitas tinggi yang berdampak pada banjir di dua kecamatan itu sehingg berpotensi gagal panen.

Ia mengatakan bahwa banjir yang terjadi pada hari Sabtu juga merusak sarana dan prasarana berupa drainase, jalan, dan saluran irigasi.

"Infastruktur yang dibangun oleh Pemerintah rusak total, termasuk bendungan sungai untuk mencegah abrasi juga hancur," katanya.

Sebelumnya, pada hari Sabtu, permukiman warga dilanda banjir akibat luapan air dari sejumlah sungai besar di Dampelas dan Sojol.

Hingga Minggu, ratusan kepala keluarga telah dievakuasi. Mereka menempati tempat pengungsian.

Sementara itu, bantuan berupa makanan dan minuman serta pakaian mulai didistribusikan ke lokasi pengungsian.