Bupati Ajak Masyarakat Berperan Lestarikan Hutan

id kasman

Bupati Ajak Masyarakat Berperan Lestarikan Hutan

Bupati Donggala, Sulawesi Tengah, Kasman Lassa (donggala.co.id)

Donggala, (antarasulteng.com) - Bupati Donggala Kasman Lassa mengajak masyarakat untuk mengambil peran yang lebih besar lagi dalam menjaga dan melestarikan hutan serta sungai.

"Bencana banjir harus menjadi pelajaran bagi seluruh masyarakat di Kabupaten Donggala. Banjer erat sekali kaitanya dengan kelestarian hutan, karena itu hutan kita harus pelihara," ungkap Bupati Kasman Lassa yang dihubungi dari Palu, Selasa.

Bupati Kasman Lassa juga mengajak masyarakat untuk tidak merusak sungai dengan cara mengambil material pasir dan batu secara berlebihan karena dapat merusak sungai itu.

Ia mengakui bahwa daerah yang dipimpinnya kaya dengan potensi hutan yang terdapat di sepanjang pegunungan di kabupaten tersebut.

Kata dia, pohon-pohon yang memiliki nilai jual dapat dikelola oleh masyarakat di daerah itu dengan cara yang ramah lingkungan serta tidak merugikan orang lain.

"Silahkan kelola sumber daya alam yang ada di daerah ini termasuk hutan, namun jangan mengelola dengan cara-cara yang tidak wajar," ujarnya.

Ia menyebut hutan menjadi sumber mata pencaharian dan penghidupan masyarakat di enam belas kecamatan di kabupaten tersebut, sehingga harus tetap dilestarikan.

Begitu pula, sebut dia, dengan sungai yang ada di enam belas kecamatan tersebut.

Ia menguraikan Donggala dikelilingi 300 sungai besar dan kecil.

"Ada 300 sungai besar dan kecil, yang turut serta memberikan kehidupan kepada masyarakat. Hutan dan sungai dua hal yang tidak bisa dipisahkan," sebutnya.

Jika material di Sungai atau di sekitaran sungai dikelola dengan cara-cara yang tidak benar, maka pasti memberikan dampak bencana alam kepada masyarakat.

"Buktinya adalah bencana banjir yang menerpa Kecamatan Sojol dan Kecamatan Dampelas pekan lalu. Karena itu hutan dan sungai harus dijaga dan dirawat," ujarnya. (skd)