Wenger tegaskan Sanchez tidak akan dijual

id wenger

Wenger tegaskan Sanchez tidak akan dijual

Manajer Arsenal Arsene Wenger (REUTERS/Stefan Wermuth)

London (antarasulteng.com) – Pelatih Arsenal Arsene Wenger kembali menegaskan tekadnya untuk mempertahankan Alexis Sanchez dan mengecam klaim yang mengatakan bahwa penyakit flu dari pemain tersebut adalah bagian dari rencananya melakukan transfer.

Kontrak  Sanchez bersama Arsenal hanya tersisa setahun setelah dia menolak tawaran perpanjangan kontrak dari klub tersebut dan diyakini bahwa dia ingin pindah ke tim yang berkompetisi di Liga Champions.

Manchester City, Paris Saitn-Germain, Bayern Munchen dan Juventus adalah beberapa klub yang tertarik dengan pemain tersebut, yang belum bergabung dalam persiapan pramusim Arsenal ketika dia sedang memulihkan diri setelah membela tim nasional Chile di Piala Konfederasi.

Sanchez dijadwalkan kembali ke Arsenal pada Minggu, tetapi kepulangannya ke Inggris tertunda sedikitnya 48 jam setelah dia terkena flu.

Melalui sosial media, Sanchez mengunggah sebuah foto saat dirinya meringkuk di bawah selimut dengan tulisan "Sakit", seperti dilansir AFP.

Beberapa penggemar Arsenal khawatir bahwa keterlambatan Sanchez bergabung dengan klub tersebut adalah bagian dari rencananya untuk meninggalkan klub Liga Premier itu. 

Namun, pelatih Arsene Wenger, yang berbicara setelah timnya mengalahkan tim liga Portugal Benfica di Piala Emirates pada Sabtu, menegaskan bahwa Sanchez tidak akan dijual.

"Tidak ada perkembangan, selalu sama, dia tentu saja tetap bertahan," kata Wenger.(skd)

Penerjemah: Nanien Yuniar