Mahasiswa Baru STMIK ADHI GUNA Ikuti Pengenalan Kehidupan Kampus

id stmik

Mahasiswa Baru STMIK ADHI GUNA Ikuti Pengenalan Kehidupan Kampus

Mahasiswa Baru STMIK Adhi Guna Tengah mengikuti Pengenalan kehidupan kampus, Senin (11/9) (Foto Antara/Sukardi)

Palu (antarasulteng.com) - Sekitar 250 mahasiswa baru STMIK Adhi Guna tahun akademik 2017/2018  mengikuti Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB), yang dilaksanakan tanggal 11-13 September 2017.

"Seluruh mahasiswa harus mengikuti pengenalan kehidupan kampus, yang sebelumnya disyaratkan bebas dari narkoba," kata Musaidah Ketua STMIK Adhi Guna.

Ketua STMIK Adhi Guna membuka PKKMB itu pada hari Senin (11/9) di kampus STMIK Adhi Guna. Kegiatan ini bertujuan  untuk memperkenalkan, mempersiapkan dan mengakselerasi mahasiswa baru dalam proses transisi menjadi mahasiswa yang sadar akan hak dan kewajibanya,' kata Musaidah.
 
Lebih lanjut Musaidah mengatakan PKKMB juga memuat tentang sistem pendidikan tinggi, kegiatan akademik dan kemahasiswaan serta kebijakan kampus, serta materi bela negara, radikalisme, penyalahgunaan narkoba sehingga dapat mendukung keberhasilan studinya di perguruan tinggi.

Selama masa pengenalan kampus itu, para mahasiswa mengenakan seragam kemeja putih serta celana atau rok berwarna hitam.

Sedangkan materi pengenalan kehidupan kampus dibagi menjadi tiga sesi, yakni seksi deradikalisasi, pengenalan akademik akademik, pengenalan unit kegiatan mahasiswa. 

Para mahasiswa baru yang mengikuti program ini adalah yang lulus melalui saringan SIMPATI (seleksi masuk perguruan tinggi) yang digelar bertahap beberapa waktu lalu. (skd)