Nasdem Gelar Pawai Saat Mendaftar Di KPU

id nasdem

Nasdem Gelar Pawai Saat Mendaftar Di KPU

DPD Nasdem Donggala gelar pawai saat mendaftar sebagai peserta verifikasi pemilu 2019 di KPU Donggala. (Hamdin/ Humas DPW Nasdem Sulteng)

Donggala, Sulawesi Tengah, (Antarasulteng.com) - Partai Nasional Demokrat Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah menggelar pawai di ibu kota kabupaten tersebut saat mendaftar di KPU sebagai calon peserta pemilu 2019.

Pawai itu dimulai dari Kediaman Ketua DPD Nasdem Donggala Kasman Lassa dan berakhir di kantor Komisi Pemilihan Umum di Jalan Pue Mami Kecamatan Banawa, Jumat.

"Kami menggelar pawai melibatkan berbagai pihak saat berangkat menuju KPU untuk memasukan berkas pendaftaran sebagai peserta pemilu 2019," ungkap Ketua Bappilu Nasdem Donggala Moh Taufik.

Rombongan pengurus DPD Partai Nasdem tiba di kantor KPU Donggala pukul 10.30 wita diterima komisioner KPUD devisi Hukum Ilyas Umala.

Rombongan yang dipimpin Ketua DPD Partai Nasdem Donggala Kasman Lassa ini tiba dengan berjalan kaki diiringi tabuhan rebana dan tarian tradisional.

Mereka mengkumandangkan yel-yel `Partai Nasdem, Menang` yang dipimpin oleh Mohammad Taufik Sambil berjalan kaki menuju kantor KPUD.

"Partai target-kan Partai Nasdem siap 100 persen ikut pemilu 2019 mendatang," ujar anggota DPRD Kabupaten Donggala itu.

Ia menyebut bahwa seluruh jajaran fungsionaris dan pengurus DPD Nasdem Donggala optimis bahwa partai besutan Surya Paloh ini akan menang besar dan masuk tiga besar di pemilu 2019 nanti.

Pendaftaran itu dihadiri Ketua DPD Nasdem Kasman Lassa, Sekretaris Sahlan L Tandamusu, Bendahara Hartati, Wakil Ketua DPW Masrifan, Wakil Ketua Bidang Media Mohammad Hamdin, dan beberapa pengurus DPD Nasdem Donggala lainya.

Sejumlah anggota Garda Pemuda Nasdem tiba bersama rombongan pengurus. Meraka melakukan pengawalan bersama aparat kepolisian dari Polres Donggala yang sudah lebih dulu berada di lokasi Kantor KPUD Donggala.